Cara mengatasi talang galvalum yang bocor karena rembesan air

Kita pasti tahu yang namanya talang tersebut,yang merupakan untuk sarana mengalirkan air yang keluar dari genteng paling bawah.biasanya pada posisi genteng yang terakhir dikasih talang.dalam pemberian talang tersebut terkadang kurang pas atau terdapat sumbatan kotoran,daun maupun yang lainnya .dan biasanya terselip diantara talang dan genteng tersebut.yang pada akhirnya terjadi rembesan air diwaktu hujan yang sangat deras.

Terkadang diwaktu hujan rintik rintik rembesan air hujan itu tidak kelihatan.karena intensitas hujan yang sedang.sehingga kita perlu mengetahui penyebab dari rembesan air yang terdapat pada talang tersebut.untuk talang bisanya dipergunakan dengan berbagai macam bahan antara lain bisa dari fiber yang berbentuk kotak maupun,galvalum,seng,maupun bahan lainnya.

Kalau bahan dari berbentuk kotak tersebut biasanya rembesan air karena pada mulut genteng dan talang tidak pas sehingga air mengalir tidak pada tempatnya.ataupun bisa juga didalam talang tersebut banyak kotoran maupun tanah yang memenuhi tempat talang tersebut.sehingga air meluap ke berbagai tempat yang pada akhirnya terjadi rembesan air.bisa juga karena terjadi lubang pada talang tersebut.agar tidak terjadi rembesan air lagi kita mengatasi dengan cara menembel lubang dengan lem kaca,dengan cara dikeringkan terlebih dahulu atau dengan menggunakan flingkute padalapisan yang bocor.

Selanjutnya pada posisi lisplang tersebut bisa kita kasih bahan yang tidak mudah rembesan air dan lentur.dengan cara kita selipkan dari bawah mulut genteng ke dalam talang tersebut.untuk berjaga jaga,sewaktu talang tersebut tidak kuat menahan debit air.

Sedangkan proses talang dari galvalum prosesnya hampir sama dengan talang dari bahan lainnya.yaitu dengan cara kita memberi lapisan lem kaca pada bagian yang menempel lisplang tersebut.sebelum kita lem sebaiknya kita bersihkan dahulu dan tunggu sampai kering.

Apabila masih basah kemungkinan lem tidak akan bekerja dengan baik.setelah kering kita beri lem kaca pada celah celah yang terdapat antara lisplang dan talang tersebut,atau pada kanopy.setelah dilem semua kita tunggu sampai lem kaca tersebut kering.proses pengeringan lem kaca yang kuat tersebut biasanya membutuhkan waktu kurang lebih setengah hari.agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Cara tersebut sudah saya praktekkan dan ternyata memang baik hasilnya dan air tidak mengalami rembesan air lagi yang diakibatkan curah hujan yang tinggi.

Post a Comment for "Cara mengatasi talang galvalum yang bocor karena rembesan air"